10 Manfaat Super Buah Pisang

Pisang kita kenal sebagai buah yang memiliki warna kuning dan ada juga yang beberapa memiliki warna jingga, merah, hijau, ungu dan juga hitam. Buah pisang dipercaya sangat baik untuk dijadikan sebagai sumber energi (karbohidrat) dan mineral serta kalium. Pisang juga memiliki kandungan vitamin B kompleks, C, B6 dan dapat berfungsi baik dalam melancarkan fungsi otak. Kamu dapat mengkonsumsi pisang secara rutin agar tubuh kamu dapat sehat sepanjang hari. Berikut beberapa manfaat yang luar biasa dari buah pisang.

1. Meningkatkan energi

Berdasarkan beberapa fenomena yang ada, para atlit mengkonsumsi buah pisang sebelum dan setelah melakukan aktivitas atau rutinitas yang biasa mereka jalani. Buah pisang secara instan dapat mendorong serta meningkatkan energi kamu dengan mengatur kadar gula darah dalam tubuh.

2. Menyediakan kandungan elektrolit di dalam tubuh
Elektrolit merupakan suatu zat yang biasanya larut serta terurai ke dalam ion-ion di dalam tubuh. Dan pisang merupakan salah satu buah yang harus kamu konsumsi untuk penyakit diare yang kamu derita. Buah pisang memiliki sumber yang baik terhadap kandungan elektrolit dan membantu mengembalikan kandungan elektrolit yang hilang dalam tubuh.



3. Dapat menjadi antasida alami
Pisang memiliki kandungan antasida alami yang dapat membantu meringankan penyakit asam lambung yang di derita oleh tubuh. Pisang merupakan solusi yang sangat baik untuk menangani penyakit tersebut dan juga rasa mulas di dalam perut. Selain itu, untuk kamu yang memiliki penyakit maag, buah pisang sangat baik untuk membantu dalam pencegahan sakit maag yang di derita.

4. Dapat membantu dalam pencernaan
Pisang merupakan salah satu makanan yang baik untuk pencernaan. Buah pisang dapat merangsang fungsi bakteri sehat dan dapat membuat usus menjadi lebih sehat. Kandungan serat yang ada dalam buah pisang juga menjadi salah satu alasan mengapa buah ini sangat baik untuk tubuh.

5. Menghapus racun-racun di dalam tubuh
Buah pisang mengandung senyawa yang disebut pektin yang bekerja luar biasa dalam mendetoksifikasi tubuh. Buah pisang juga salah satu buah terbaik yang dapat digunakan untuk mengeluarkan racun serta zat-zat yang tidak baik di dalam tubuh, tentunya dengan itu buah pisang sangat memiliki manfaat yang sangat kuat untuk tubuh.

6. Meningkatkan gairah seksual
Jika beberapa alasan diatas tidak mampu membuat kamu ingin memulai untuk makan buah pisang, maka kemungkinan alasan ini dapat menjadi alasan yang kuat untuk alasan kamu memakan buah pisang. Buah pisang mengandung enzim yang disebut sebagai bromelain yang dapat membantu untuk meningkatkan gairah seks dan juga kesuburan pada pria!

7. Makanan dengan rasa yang enak
Buah pisang dapat dikatakan sebagai buah yang memiliki rasa yang enak dan sangat membantu meringkankan stress yang di derita dan menurunkan gejala PMS pada manusia.

8. Kaya akan antioksidan
Buah pisang dikenal kaya akan antioksidan yang dapat membantu menghilangkan efek dari radikal bebas di dalam tubuh. Serta mampu mencegah beberapa penyakit kronis termasuk penyakit kanker.

9. Dapat mengatasi depresi
Jika kamu merasa sedang depresi, maka buah pisang juga merupakan salah satu buah yang dapat kamu konsumsi untuk mengatasi dan mengurangi depresi yang sedang diderita. Apapun alasannya, tentunya dengan memakan buah ini akan dapat mengatasi kamu menjadi lebih baik.

10. Melindungi dari penyakit serangan jantung dan stroke
 Beberapa penelitian mengatakan bahwa mengkonsumsi pisang secara teratur dapat membantu melindungi tubuh terhadap serangan jantung dan juga stroke. Karena buah pisang juga memiliki kandungan garam yang rendah dan kandungan kalium yang tinggi sehingga bekerja sangat baik dalam mengontrol tekanan darah dan melindungi terhadap gejala penyakit stroke dan juga serangan jantung. 
(Sumber: lensza)


Contributors

Powered by Blogger.

Blog Archive