Pesta Ketupat, PKS Sediakan 44.444 Ketupat di 444 Tempat

Partai Keadilan Sejahtera menggelar pesta ketupat serentak di seluruh wilayah Lampung, Jumat (22/6). Tercatat, ada 444 titik diseluruh wilayah Lampung yang menggelar pesta ketupat, dan ada 44.444 ketupat yang disediakan panitia.

Untuk di Bandar Lampung, ada 12 titik pesta ketupat yang tersebar dari kecamatan Kemiling hingga Panjang. Sedangkan titik utama pesta ketupat sendiri digelar di kantor DPW PKS Lampung, dimana calon wakil gubernur no urut 4 Ahmad Jajuli beserta istri juga hadir.

Dilansir dari akun resmi twitter PKS Lampung, lebaran ketupat adalah salah satu hasil akulturasi kebudayaan Indonesia dengan Islam. Lebaran ketupat atau yang dikenal dengan istilah syawalan, dilaksanakan pada 8 Syawal. 

Tujuan dari perayaan ini sendiri sebenarnya sama dengan perayaan Hari Raya Idul Fitri yakni untuk saling memaafkan, bersilaturahim dan melakukan Halal Bihalal setelah berpuasa kecil selama 6 hari. Berawal dari ibadah syawalan atau puasa syawal yang dijalankan umat muslim di Indonesia, pesta ketupat Lampung diselenggarakan serentak.

Terselenggaranya acara ini adalah bentuk apresiasi kepada masyarakat Lampung yang hingga saat ini sangat antusias dan mendukung gerakan paslon nomor 4. 

Menurut ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim, pelaksanaan pesta ketupat ini adalah bentuk apresiasi dan kebersamaan para tim sukses, relawan dan pendukung pasangan nomor 4.

"Karena pesta demokrasi serentak yang diadakan tanggal 27 Juni 2018 haruslah disambut dengan bahagia, maka dibuatlah sebuah pesta yang membahagiakan. Pesta demokrasi jangan dijadikan sebagai ajang pernusuhan ataupun saling mengumbar aib. Maka pentingnya sebuah edukasi positif agar kelak pesta demokrasi tetaplah menjadi pesta dengan euforia kebahagiaan", kata Mufti.